Product Review: Calista Otaru Sealware 7G



Apakah benar jargon "Ada Harga Ada Kualitas?"
Cek post berikut ini ;-)

    Oke deh, setelah pembukaan yang absurd diatas, izinkan saya mengulas produk yang bernama "Calista Otaru Sealware" ini. Sesuai gambar produk yang saya tampilkan diatas, produk yang akan kita ulas pada hari ini adalah serangkaian selaware berbagai ukuran. Satu set Calista Otaru Selaware terdiri dari 7 macam sealware yang masing-masing berjumlah 2 buah,m. That means, 1 set peoduk ini terdiri dari 14 buah sealware beragam ukuran.

    Bagian terbaik dari Calista Otaru Sealware ini adalah...harganya yang amat sangat TERJANGKAU, sangat sesuai untuk mahasiswa atau pekerja fresh graduate yang masih perlu banyak menabung atau siapapun yang bermental cheapo dan suka yang murah-murah seperti saya hehehe. Satu set Calista Otaru Sealware ini dapat ditebus dengan harga antara Rp 45.000-60.000 tergantung online shop mana yang Kamu kunjungi.


KETERANGAN PRODUK

• Nama: Calista Otaru Sealware set of 7
• Isi: 14 sealware berbagai ukuran
  • 2 x container 235x155x80 mm
  • 2 x container 135x135x160 mm
  • 2 x container 120x120x135 mm
  • 2 x container 135x135x57 mm
  • 2 x container 120x120x40 mm
  • 2 x container 115x75x38 mm
  • 2 x container 90x90x38 mm
• Pilihan warna: Hijau muda, pink, orange muda dan biru muda
• Harga: Rp 45.000-60.000 (tergantung online shop)
• Fitur:
    - Bebas BPA
      BPA dikenal sebagai salah satu zat yang memicu timbulnya kanker dan gangguan hormon, khususnya bagi anak-anak. Namun, Anda tidak perlu khawatir, Sealwear keluaran Calista bebas BPA sehingga keluarga Anda pun terlindungi dari bahaya yang mungkin muncul. Sealwear Calista juga dibuat dari Polypropylene yang tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi Anda dan keluarga. (Sumber: keterangan produk di situs e-commerce)
    -Bisa Digunakan Dalam Microwave
   Dibuat khusus dari bahan plastik polipropilen, kontainer makanan keluaran Calista ini aman untuk digunakan dalam berbagai kondisi. Sealwear ini dibuat khusus supaya bisa digunakan di microwave tanpa mengubah susunan kimia yang bisa menjadi racun bagi tubuh. Selain itu, sealwear ini juga bisa digunakan untuk menyimpan berbagai jenis makanan di kulkas maupun di freezer. (Sumber: keterangan produk di situs e-commerce)

             

PEMBELIAN

    Saya membeli produk ini dari sebuah e-commerce terkenal di Indonesia dengan harga Rp 44.900 per set. Berhubung harganya yang murah, saya membeli 4 warna sekaligus: hijau muda, orange muda, pink dan biru muda. Dan setelah saya bandingkan, ternyata warna yang paling bagus adalah hijau muda dan orange muda, karena kesannya sealware ini mahalan dan mirip produk plastik terkenal berinisial T yang digemari ibu-ibu (termasuk saya).

    Pemesanan di e-commerce ini berjalan lancar, sehari setelah pembayaran dan verifikasi pembayaran, barang yang saya pesan tiba di rumah diantar jasa ekspedisi internal mereka. Packagingnya sangat rapi dan saya acungi jempol untuk mereka 👍👍👍

PENAMPAKAN PRODUK

    Satu set Calista Otaru Sealware dibungkus dengan wrapping yang kompak dan tidak makan tempat. Sekilas bila dilihat sebelum plastik wrapping dibuka, seakan-akan isi set sealware ini hanya sedikit. Namun bila sudah kita buka, nampaklah isinya yang sangat banyak, 14 buah sealware berbagai ukuran.


    Karena bandrol harganya yang terjangkau, tentunya kita tidak bisa berharap banyak. Maksud saya jangan harapkan sealware ini memiliki kualitas produk plastik yang terkenal dan berharga tinggi
seperti T*pp**ware, M**life, T**n T*l*ware dan ware-ware lainnya yang tidak saya kenal. Bahan plastik sealware ini sangat tipis, namun sepertinya masih cukup kokoh dan kuat asal tidak sering terbanting atau
terlempar ke permukaan yang keras. Dari segi quality control, sepertinya perlu diperbaiki lagi karena
ada beberapa buah sealware milik saya yang cuttingnya tidak sempurna alias bergerigi *saya tidak tahu bagaimana mendeskripsikannya, biarlah gambar yang berbicara* serta ada 2 buah sealware milik saya yang tidak dapat ditutup secara penuh (berarti namanya bukan sealware karena sealware itu wadah yang bertutup rapat). Sebenarnya saya hendak return barang ke pihak e-commerce tapi ya sudahlah, saya malas mengajukan pengembalian barang dan mengirim ulang barang.



         
Packaging dengan plastik wrapping yang kompak dan ringkas



Bagian tepi sealware yang bergerigi




Bahan plastik yang tipis



CONCLUSION

    Bila kamu mencari sealware atau wadah untuk merapikan kulkas dan lemari maupun dapur, menurut saya Calista Otaru Sealware adalah pilihan yang tepat, terutama bila anggaran yang tersedia terbatas. Dengan harga yang murah, Kamu sudah mendapatkan 14 buah sealware berbagai ukuran yang membantumu merapikan isi kulkas, lemari maupun dapur. 

    Kekurangan produk ini adalah plastiknya yang tipis (sangattt tipisss) dan tidak setebal serta sekokoh sealware pada umumnya (ini wajar, mengingat harganya yang cukup murah), namun setidaknya quality control Calista ditingkatkan lagi agar tidak ada sealware yang tidak dapat di-seal seperti milik saya dan tidak kualitas finishing ditingkatkan agar tidak ada tutup maupun toples yang bergerigi tepiannya. Pengalaman saya, setelah beberapa saat digunakan, flip ujung tutup toples yang biasa digunakan untuk membuka AKHIRNYA PATAH karena bahan yang amat sangat tipisssss.

    Overall, saya kurang puas dengan Calista Otaru Sealware ini meskipun ia  sudah membantu saya menata isi lemari yang tadinya penuh barang kecil-kecil yang bertaburan. Menurut saya, produk ini KURANG COCOK UNTUK MENYIMPAN BAHAN MAKANAN, karena tutupnya yang kurang rapat serta bahan plastik yang sangat tipis.

    Bagi pembaca yang ingin menyimpan bahan makanan dengan sealware agar lebih rapi, saya sarankan untuk membeli toples murah meriah yang biasa dijual di toko-toko seperti L*on St*r dan kawan-kawan. Sungguh, bahan toples mereka jauh lebih bagus dibanding Calista Otaru Sealware ini. Dan sepertinya sekarang sudah ada produk "update" dari Calista Otaru dengan label "Premium".

    Oke, demikian sekilas ulasan ringkas saya yang membahas produk Calista Otaru Sealware. Semoga bermanfaat dan feel free to share!

Love
@laudyablue

    

Komentar

  1. klo aku sih kapok beli calista otaru, tipis n tutupnya mudah melengkung saking tipisnya, boro2 anti tumpah,bahkan ada yg gak bisa ditutup krn agak kekecilan tutupnya dari wadahnya, ya harga sesuai kwalitaslah, murah tp lwalitas jelek,akhirnya buang duit gak kepake,mending beli produk plastik nagata atau lion star ,harga sedang kwalitas lumayan bagus

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai, terima kasih sudah berkomentar dan maaf baru merespon! Saya pribadi juga mengalami hal yang sama, ada produk yang tidak dapat ditutup rapat karena tutupnya kekecilan, dan setelah saya lihat lebih dekat di web e-commerce penjual, ternyata memang ukuran toples tersebut tutupnya tidak bisa rapat :-) mungkin memang ini kecacatan massal.

      Saya tidak menggunakan sealware ini sebagai wadah bahan pangan, sehingga bagi saya tidak masalah bahan yang terlalu tipis dan tutup yang tidak bisa rapat (meskipun kecewa hahaha).

      Saya sudah perbarui posting ini sesuai masukan Anda.

      Thanks for dropping by!

      Hapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Maaf sis mau tanya, bau plastik gk ya klo buat nyimpen mkanan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai Sis, saya sendiri belum pernah mencoba menyimpan bahan pangan di sealware ini. Tapi bila melihat kualitas sealware yang kurang apik, serta tutup yang tidak 100% kedap udara dan air (bahkan ada yang tidak pas), saya tidak menyarankan menggunakan sealware ini untuk bahan pangan. Banyak kok sealware murah berkualitas bagus dr merk lain. Terima kasih sudah mampir :-)

      Hapus
  4. Alhamdulillaah. . Trmksh utk ulasan dn info produknya mbk .

    BalasHapus
  5. Duuh. Tadinya mau pesen buat rapikan barang di dapur , tp setelah Baca artikel ini , jd mikir berkali kali .

    BalasHapus
  6. Baru mau beli, tapi setelah membaca review di atas ,beli yang merk lain aja, makasih ya

    BalasHapus
  7. sy sudah beli tp yg premium. lumayan bagus.. sy jg pake untuk tempat sayuran dll dan dimasukkan ke kulkas, bagus kok. gak bau plastik jg. tutupnya jg rapat. atau mungkin krn ada label premium kali yah 😁 harganya jg diatas dikit dr ulasan ts diatas.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengunjungi Pesawat Garuda Indonesia DC-9-32 PK-GNT di Museum Transportasi TMII

Kartu Multi Trip Edisi KRL 205

Garuda Indonesia Child Meal on GA 222 CGK-SOC